chipset.ID – Ingin tahu bagaimana cara membuat alamat di Google Maps? Anda bisa simak detail penjelasan lengkapnya pada artikel yang sudah redaksi siapkan dibawah ini.
Sebagaimana kita ketahui bersama, Google Maps merupakan platform peta online yang sangat berguna untuk membantu pengguna dalam mencari lokasi atau rute menuju sebuah lokasi.
Meskipun pada dasarnya cara memasukan titik lokasi pada Google Maps ini cukup mudah, namun ada beberapa pengguna yang masih belum paham begaimana cara untuk melakukan hal ini.
Karena perlu Anda ketahui, bahwa dalam membuat alamat yang ada di peta online besutan Google ini prosesnya tidak bisa sembarangan dan harus dikurasi oleh pihak Google sendiri, untuk menentukan apakah alamat tersebut valid atau tidak.
Oleh karena itu, jika saat ini Anda bermaksuda untuk memasukan alamat rumah atau alamat tempat usaha dan bisnsi Anda di platform Google Maps, pada artikel kali ini redaksi akan membahas mengenai bagaimana langkah-langkah cara melakukan hal tersebut lewat ulasan lengkap dibawah ini.
Tujuan Membuat Alamat di Google Maps
Sebelum redaksi ulas mengenai langkah-langkah dalam memasukan lokasi di platform Google Maps, ada baiknya Anda pahami lebih dahulu apa tujuan dan fungsi membuat alamat di Google Maps tersebut.
1. Agar Alamat Mudah ditemukan
Tujuan pertama, terutama untuk para pelaku usaha atau bisnsi, dengan mencantumkan lokasi usaha meraka di Google Maps akan membuat tempat usaha tersebut mudah ditemukan.
Ketika konsumen mengetikan nama tempat usaha milik Anda di kolom pencarian Google Maps, maka secara otomatis akan ditampilkan alamat lengkap sekaligus rute menuju tempat usaha Anda.
2. Meningkatkan Kepercayaan
Sebuah usaha atau bisnis yang didaftarkan alamatnya pada layanan Google Maps ini akan semakin meningkatkan kepercayaan konsumen.
Pasalnya, ini menunjukan keseriusan dari pemilik usaha dalam mempermudah konsumen dalam mencari lokasi usaha Anda.
3. Memudahkan Pelanggan
Ketika nama usaha atau bisnis milik Anda sudah terdaftar di Google Maps, ketika ada pelanggan yang akan datang ke tempat Anda akan sangat dimudahkan dengan informasi yang diberikann oleh Google Maps.
Informasi yang ditampilkan mengenai rute perjalanan serta infromasi perkiraan waktu sampai tujuan akan sangat memudahkan pelanggan untuk mencapai lokasi Anda.
Cara Membuat Alamat di Google Maps
Setelah Anda mengetahui manfaat dan tujuan dalam membuat alamat di Google Maps yang sangat berguna untuk sebuah tempat usaha atau bisnis, selanjutnya akan redaksi berikan panduan mengenai langkah-langkah dalam memasukan lokasi usaha Anda.
- Pertama, silakan Anda buka aplikasi Maps yang ada di Hp Anda
- Selanjutnya, silakan klik pada menu Kontribusi yang ada dibawah layar
- Kemudian, pilih menu Perbarui Peta
- Selanjutnya pilih Tambahkan Tempat
- Nanti akan muncul formulir untuk menambah detail alamat lengkap
- Isisemua formulir yang diminta, mulai Nama Tempat, Kategori, dan Alamat
- Pada lokasi Peta, pastikan titiknya sudah sesuai dengan lokasi alamat Anda
- Anda bisa juga menambahkan detail informasi lain mengenai usaha Anda, seperti nomor telepon, jam buka dan tutup usaha foto tempat usaha dan lain-lain
- Jika semua sudah diisikan dengan benar, langkah selanjutnya klik tombol Kirim
Setelah selesai meemasukan lokasi usaha Anda di Google Maps seperti pada panduan diatas, selanjutnya tinggal tunggu verifikasi dari pihak Google mengenai alamat yang Anda masukan tersebut.
Pihak Google akan melakukan peninjauan terlebih dahulu sebelum alamat yang Anda daftarkan tersebut akan tercantum di Google Maps .
Artikel Menarik Lainnya:
- Begini Cara Mematikan Suara Google Di Hp Oppo
- 0810 Kartu Apa, Cari Tahu Informasi Lengkapnya disini
- Melakukan Reset Hp Apakah Email Hilang, Ini Penjelasannya
Demikian informasi yang bisa redaksi sampaikan pada kesempatan kali ini mengenai langkah-langkah dan panduan dalam membuat alamat di Google Maps serta tujuan melakukan hal tersebut.
Semoga informasi yang redaksi sampaikan kali ini bermanfaat untuk Anda semuanya.





