chipset.ID – Samsung Galaxy A24 adalah salah satu smartphone terbaru dari Samsung yang dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, termasuk kemampuan untuk mengambil screenshot. Untuk cara melakukan screenshot di HP Samsung Galaxy A24, bisa Anda simak pada artikel dibawah ini.
Sebagaimana kita tahu, fitur screenshot sendiri merupakan salah satu fitur yang umum dan banyak digunakan oleh pemilik smartphone untuk berbagai keperluan.
Misalnya, untuk membuat bukti percakapan, membuat buki transfer, menyimpan infromasi dengan cepat dan masih banyak lagi kegunaan dari screenshot layar Hp.
Lalu bagaimana cara untuk mengambil tangkapan layar pada Hp Samsung Galaxy A24? mengingat ini adalah Hp keluatan terbaru tentu saja masih banyak pengguna yang masih belum paham bagaimana cara melakukannya.
Tapi jangan khawatir, karena redaksi sudah menyiapkan informasi detail bagaimana cara melakukan hal ini.
Cara Screenshot di HP Samsung Galaxy A24
Ada dua metode umum yang bisa dilakukan untuk mengambil tangkapan layar di Hp Samsung, yakni dengan tombol fisik dan tanpa tombol fisik.
Berikut ini penjelasan detailnya dari masing-masing metode tersebut.
1. Cara Screenshot di Hp Samsung Galaxy A24 Dengan Tombol Fisik
Untuk yang pertama, akan redaksi bahas dahulu bagaimana cara SS di Hp Samsung A24 menggunakan kombinasi tombol fisik.
Ini adalah metode paling umum dan merupakan metode bawaan pada semua perangkat Android untuk mengambil tangkapan layar.
Berikut ini cara melakukannya:
- Tekan tombol power dan tombol volume down secara bersamaan.
- Tahan kedua tombol tersebut selama beberapa detik hingga layar berkedip dan suara shutter terdengar.
- Screenshot akan disimpan di folder “Screenshots” di galeri.
2. Cara Screenshot di Hp Samsung Galaxy A24 Tanpa Tombol Fisik
Sedangkan untuk metode kedua, penggun abisa mengambil tangkapan layar tanpa menggunakan tombol fisik dengan memanfaatkan fitur menu asisten.
Untuk langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Silahkan masuk ke menu Pengaturan.
- Kemudian lanjut dengan pilih dan klik Aksesibilitas.
- Selanjutnya pilih Interaksi dan kecekatan.
- Lalu pilih Menu asisten lalu aktifkan.
- Selanjutnya pilih Opsi Menu Asisten. Dibagian menu ini, tambahkan opsi Gambar layar.
- Setelah itu, maka akan muncul tombol menu asisten melayang di sisi layar.
- Untuk mengambil screenshot, posisikan layar diarea yang akan di SS
- Kemudian, buka menu asisten, lalu ketuk ikon Gambar layar untuk mengambil screenshot.
- Layar akan berkedip tanda SS berhasil dilakukan
- Cek hasilanya di Menu Galeri.
Cara Mengambil Screeshot Panjang di Samsung A24
Jika Anda ingin mengambil screenshot panjang, Anda dapat menggunakan fitur “Scroll Capture” yang tersedia di HP Samsung Galaxy A24.
Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengambil screenshot dari seluruh halaman web atau dokumen yang panjang.
Bagaimana cara melakukannya, simak penjelasan dibawah ini:
- Untuk menggunakan fitur “Scroll Capture”, buka halaman web atau dokumen yang ingin Anda ambil screenshot-nya, lalu tekan tombol power dan tombol volume down secara bersamaan seperti pada cara sebelumnya.
- Setelah itu, pilih opsi “Scroll Capture” yang muncul di bagian bawah layar.
- Geser layar ke bawah untuk mengambil screenshot dari seluruh halaman web atau dokumen yang panjang.
Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk melakukan screenshot di HP Samsung Galaxy A24.
Selain cara standar, Anda juga dapat menggunakan fitur “Scroll Capture” untuk mengambil screenshot dari seluruh halaman web atau dokumen yang panjang.
Demikian informasi yang bisa redaksi sampaikan pada artikel kali ini, semoga apa yang redaksi sampaikan bisa bermanfaat untuk Anda semuanya.
Selamat mencoba!.





